
CALIFORNIA - Firefox 10 sekarang tersedia untuk di-download dan akan segera disebarkan lewat pemberitahuan update pada semua pengguna Firefox. Meskipun pengguna biasa hanya akan melihat sedikit perubahan, Firefox 10 datang membawa sejumlah fitur.
Bagi para developer, versi ini hadir dengan beberapa perubahan yang mestinya meningkatkan developer tools yang ada sebelumnya. Seperti dilansir Softpedia, Rabu (1/2/2012), berikut adalah beberapa fitur yang ditawarkan Firefox 10.
Add-ons yang kompatibel secara default
Fitur besar dan baru di Firefox 10, setidaknya dalam kategori dampak, adalah default add-on compatibility. Semua add-ons yang terdaftar...